Makalah Potensi alam, Sosial dan Budaya

Assalamualaikum wr wb sahabat pembaca setia blog makalahku18 ,kali ini kami akan sedikit berbagi tentang makalah yang berjudul potensi alam,sosial dan budaya.Langsung saja lihat bahasan apa saja yang ada didalam nya pada ulasan dibawah ini



BAB I
PENDAHULUAN
A.  Latar Belakang
Pengertian potensimenurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah kekuatan, kesanggupan, daya, atau kemampuan yang mempunyai kemungkinan untuk dikembangkan. Pengertian alam menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah segala sesuatu yang termasuk di satu lingkungan dan dianggap sebagai satu keutuhan. Pengertian sosial menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah ilmu tentang perilaku kehidupan manusia sebagai makhluk hidup yang bermasyarakat. Pengertian budaya menurut Koentjaraningrat adalah keseluruhan sistem gagasan, tindakan, dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan bermasyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan belajar.
Kata agama bisa diartikan sebagai sebuah kepercayaan. Dengan kata lain bahwa orang yang beragama tentu memiliki pedoman agar hidupnya teratur dan tidak kacau karena berfungsi sebagai pengatur untuk terwujudnya integritas hidup manusia dalam hubungan dengan Tuhan dan dengan alam yang mengitarinya. Sedangkan keberagamaanadalah respon atau pandangan seseorang atas ajaran agama yang dia anut dan dia yakini. Sehingga apa yang dilakukan dalam rangka menjalankan ajaran agama itu merupakan keberagamaan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud keberagamaan pada dasarnya adalah suatu disiplin ilmu yang membicarakan tentang berbagai teknik atau cara yang sistematis, rasional, dan ilmiah bagaimana setiap kita melakukan titah agama sesuai dengan kualifikasi Al-Qur’an dan sunnah.

B.  Rumusan Masalah
1.      Apa pengertian dari Potensi Alam ?
2.      Apa pengertian dari Potensi Sosial Budaya ?
3.      Apa saja Pertentangan Sosial Akibat Keberagaman Budaya
4.      Bagaimana hubungan Potensi Alam, Sosial dan Budaya dalam keberagamaan ?

C.  Tujuan
1.      Untuk memahami pengertian potensi alam
2.      Untuk memahami pengertian potensi sosial budaya
3.      Pertentangan Sosial Akibat Keberagaman Budaya
4.      Untuk memahami hubungan potensi alam, sosial dan budaya dalam keberagamaan

BAB II
PEMBAHASAN
A.  Potensi Alam
Potensi alam merupakan seluruh kenampakan alam beserta sumber daya alam yang terdapat di suatu daerah. Potensi alam dapat dibedakan menjadi tiga yakni sebagai berikut :
1.    Potensi Alam Wilayah Daratan
Pada umumnya di dalam bumi terkandung berbagai kekayaan alam seperti minyak bumi, gas alam, emas, tembaga serta bahan mineral lainnya.
Contoh potensi alam wilayah daratan :
a.       Dataran Rendah
Dataran rendah merupakan daratan yang memiliki ketinggian 0 - 200 meter di atas permukaan air laut. Dataran rendah biasanya berada dekat laut. Dataran rendah sering dimanfaatkan untuk pemukiman penduduk, pertanian, pertambangan dan perdagangan. Tanaman yang cocok tumbuh di dataran rendah antara lain padi dan palawija.
b.      Dataran Tinggi
Dataran tinggi merupakan daratan luas yang berada pada ketinggian di atas 200 meter. Dataran tinggi sering dimanfaatkan untuk usaha perkebunan dan tempat wisata. Tanaman yang cocok untuk usaha perkebunan di dataran tinggi antara lain teh, kopi, cengkih, dan sayuran.

2.    Potensi Alam Wilayah Perairan
a.       Laut
Sumber daya alam yang terkandung di dalamnya sangat banyak. Antara lain berbagai macam ikan, udang, kerang, rumput laut serta mutiara. Selain itu berbagai bahan tambang juga terkandung di dalam lautan.
b.      Perairan Darat
Perairan darat merupakan perairan yang berair tawar. Yang termasuk perairan darat adalah sungai, danau dan waduk. Perairan darat dapat dimanfaatkan untuk olah raga, sarana transportasi, rekreasi, perikanan dan pertambangan. Air yang bertenaga seperti air terjun juga dimanfaatkan untuk pembangkit tenaga listrik.



3.    Potensi Alam Wilayah Udara
Udara memiliki banyak fungsi bagi kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya. Manusia dan hewan membutuhkan udara untuk bernapas. Tumbuhan membutuhkan udara untuk melakukan fotosintesis. Udara juga berfungsi melindungi kehidupan di bumi dari sinar ultraviolet dan benda-benda angkasa yang jatuh ke bumi. Lapisan udara atau atmosfer yang menyelubungi bumi menyaring radiasi ultraviolet yang dapat mengganggu kehidupan di bumi. Benda-benda angkasa yang jatuh ke bumi  juga akan hancur di udara sebelum sampai ke bumi. Udara terdiri atas tiga unsur utama, yaitu udara kering, uap air, dan aerosol.

B.  Potensi Sosial Budaya
Potensi sosial budaya merupakan potensi yang terdapat di kehidupan masyarakat. Keberagaman budaya itu merupakan tantangan sekaligus peluang bagi masyarakat Indonesia. Merupakan tantangan karena apabila tidak dikelola dan ditangani dengan baik maka keberagaman budaya akan dapat mendorong timbulnya persaingan dan pertentangan sosial. Sebagai peluang, keragaman budaya itu bila dibina dan diarahkan secara tepat, maka akan menjadi suatu kekuatan atau potensi dalam melaksanakan pembangunan bangsa dan Negara Indonesia.
Pengaruh lingkungan budaya yang dalam ekspresi keberagamaan lebih banyak ditemukan dalam hal-hal praktis dan konkrit.  Budaya lingkungan tertentu berpengaruh pada cara beragama yang berbeda pula. Untuk budaya Indonesia khususnya budaya jawa, sarung merupakan contoh nyata yang dapat ditunjukkan dengan mudah. sarung merupakan lambang keislaman yang sebenarnya mengandung nilai intrinsik islam yang universal. Yaitu kewajiban menutup aurat. Juga mengandung instrumen yang lokal, yaitu wujud materialnya sebagai pakaian itu sendiri.
Suatu bentuk kesadaran sosial dalam keberagamaan adalah pelaksanaan zakat yang diberikan kepada orang yang berhak menerima. Ini adalah salah satu contoh pengertian ibadah bahwa ibadah itu sendiri mancakup seluruh kegiatan manusia termasuk kehidupan sosial. Jika ibadah tidak melahirkan kesadaran sosial, maka akan menghilangkan makna hakiki ibadah itu sendiri.
Ibadah itu sendiri mencakup seluruh kegiatan manusia termasuk kehidupan sosial. Karena ibadah yang tidak melahirkan kesadaran sosial maka akan menghilangkan makna hakiki ibadah itu sendiri. Sehingga pelaku suatu bentuk ibadat formal tanpa kesadaran sosial itu justru terkutuk oleh Tuhan. Karena tiadanya kesadaran sosial merupakan indikasi kepalsuan dalam beragama. Dan kegiatan melakukan ibadat seperti sholat justru dikutuk Tuhan jika sholat itu tidak melahirkan kesadaran sosial.


Berbagai jenis kesenian daerah dan adat istiadat merupakan contoh potensi sosial budaya.

Selengkapnya dapat saudara unduh dan baca pada link dibawah ini

[ UNDUH ]

  Baca dan download juga :

Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Makalah Potensi alam, Sosial dan Budaya"

 
Copyright © 2014 Berbagi Bersama - All Rights Reserved - DMCA
Template By Kunci Dunia